Kamis, 17 Agustus 2023 10:38

MERIAHNYA LOMBA 17 AGUSTUSAN PENGADILAN AGAMA KARANGANYAR

Written by
Rate this item
(0 votes)

Karanganyar, Kamis 17 Agustus 2023 memperingati Hari Kemerdekaan tentu tidak lengkap jika tidak disertai dengan lomba atau kompetisi yang menyertainya. Maka dari itu untuk menambah semarak Peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia yang ke-78 sekaligus Ulang Tahun Mahkamah Agung RI yang ke-78 yang jatuh pada sabtu, 19 Agustus 2023. Berbagai perlombaan diselenggarakan di lapangan depan Pengadilan Agama Karanganyar setelah dilaksanakannya Upacara Bendera pada pagi harinya. Perlombaan sendiri dihadiri seluruh Keluarga Besar Pengadilan Agama Karanganyar mulai dari pimpinan, pejabat structural dan fungsional, staf pelaksana, PPNPN, Honorer, dan para mahasiswa dari Universitas Muhamaddiyah Surakarta dan Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta yang tengah menjalani praktik kerja lapangan di Pengadilan Agama Karanganyar.

Ada enam cabang lomba yang diadakan yaitu lomba estafet sarung, lomba memecahkan balon dengan topi, lomba estafet air, lomba bakiak kayu, lomba estafet tepung, dan lomba joget kursi. Beberapa perlombaan ada yang dilakukan secara berkelompok ada pula yang dilakukan secara individu. Peserta dibagi menjadi beberapa kelompok dengan empat anggota didalamnya. Pengumuman pemenang sekaligus pembagian hadiah dan doorprize untuk setiap lombanya akan dilakukan esok hari bersamaan dengan upacara peringatan HUT Mahkamah Agung.

Read 529 times Last modified on Selasa, 29 Agustus 2023 12:06

Leave a comment

Make sure you enter all the required information, indicated by an asterisk (*). HTML code is not allowed.