Karanganyar, 06 Oktober 2023. Dharmayukti Karini cabang karanganyar mengadakan perayaan ulang tahun ke XXI Dharmayukti Karini yang sebenarnya jatuh pada tanggal 25 september tiap tahunnya. Perayaan kali ini diadakan di Pengadilan Negeri Karanganyar dengan bertempatkan di salah satu ruang sidang yang ada disana. Acara dimulai seperti biasa dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan hymne Dharmayukti Karini, dilanjutkan dengan pembacaan doa dan laporan ketua panitia HUT DYK cabang Karanganyar. Acara intinya dilanjutkan dengan memotong tumpeng mini yang diwakili oleh bapak pelindung I yaitu Wakil Ketua Pengadilan Negeri Karanganyar Haga Sentosa Lase dan Ibu Ketua I Ibu Dyah Caturini, yang kedua adalah memotong kue ulang tahun yang diwakili oleh Bapak pelindung II yaitu Wakil Ketua Pengadilan Agama Karanganyar Bapak Subiyanto Nugroho, S.H.I., S.Pdsi dan Ketua II yaitu ibu Tri Kartini.
Dalam sambutannya Pelindung I Dharmayukti Karini Karanganyar Haga Sentosa Lase, S.H., M.H., mengatakan jika pada usia yang sekarang Dhaarmayukti Karini ibaratnya adalah seorang gadis yang sedang dalam masa remajanya, masih senang menjelajah dan mencari tahu hal-hal yang baru, kemudian dilanjutkan dengan makna dari Hymne Dharmayukti Karini sendiri yang mengibaratkan bahwa Dharmayukti akan mengiringi insan peradilan dimulai dari lingkungan keluarga yang tenang mengayomi untuk kemudian dibawa ke lingkungan pekerjaan. Acara dilanjutkan dengan pertemuan seperti biasa yaitu penyampaian laporan-laporan bulanan yang disampaikan oleh sie masing-masing, pengundian arisan, serta pembagian doorprize.
Leave a comment
Make sure you enter all the required information, indicated by an asterisk (*). HTML code is not allowed.